Selasa, 14 April 2015

TIPS DALAM MEMBELI SEPATU

Dalam membeli sepatu tidak boleh sembarangan, bisa-bisa salah beli sepatu mampu membuat penampilan kita menjadi "kurang  menarik". Nah, dibawah ini ada beberapa tips yang bisa kalian tahu

Model Sepatu
Ada banyak jenis sepatu yang dijual di pasaran. Mulai dari flats, boots, sampai heels. Pilihlah dan pakai sepatu sesuai dengan kebutuhan kita. Jangan sampai salah sepatu untuk digunakan ke sebuah acara yang bisa menjadikan penampilan kamu jadi kurang pede. Pakailah sesuatu yang simple saat hang out bersama teman- teman. Flat shoes merupakan sepatu andalan yang bisa digunakan saat hang out bersama teman-teman, jalan-jalan sampai berjam-jam. Selain itu kita juga dapat menggunakan sepatu casual keds yang nyaman juga dipakai untuk bersantai. Mungkin jaman sekarang sepatu sneakers atau keds merupakan sepatu andalan anak muda yang bisa dipakai kemana saja, seperti ke kampus, sekolah, mall, dan lain-lain. Selain terlihat casual, sneakers dan keds juga memiliki design yang beragam dan nyaman dipakai. Sedangkan untuk pergi ke acar formal maupun party, pastinga sepatu andalannya adalah heels. Heels mampu memberikan kesan menarik bagi setiap wanita yang memakainya. selain memberikan kesan  menarik, heels juga mampu memberikan kesan percaya diri pada diri kita.. Namun, jangan pernah memaksakan diri apabila kita tidak nyaman bila menggunakan heels, karna akibatnya akan berdampak pada kesehatan kita sendiri.

Bentuk Kaki
Bentuk kaki setiap orang tentunya berbeda-beda. Ada yang cenderung bulat, kotak, dan lancip. Gunakanlah sepatu yang sesuai dan senyamannya dengan kaki kamu. Bila salah dalam memilih sepatu, bisa jadi kaki kita akan lecet atau terluka.

Warna Sepatu
Banyak orang yang memilih sepatu dengan warna-warna netral seperti putih, hitam, coklat, dan abu-abu. Hal itu karena warna-warna netral tersebut cocok dipadu-padankan dengan semua warna baju. Namun banyak juga orang yang lebih memilih untuk mematching-kan warna baju dengan sepatu ataupun warna tas dengan sepatu.

Waktu Membeli
Membeli sepatu sebaiknya dilakukan pada sore hari, karena pada waktu sore kaki mengalami ukuran paling besar.

Mencoba Sepatu

  • Cara terbaik dalam membeli sepatu adalah dengan  mencobanya terlebih dahulu. Karena kita mampu menilai kenyamanan sepatu dikaki kita.
  • Pilihlah sepatu yang ukurannya sedikit lebih besar apabila kita akan memakai stocking atau kaos kaki. Namun apabila kita tidak memakai kaos kaki atau stocking, pilihlah sepatu yang ukurannya pas dipakai.
  • Lihatnya bbentuk tubuh kita atau kaki kita setelah memakai sepatu di cermin. karna ada sebagian model sepatu yang mampu membuat kita terlihat agak "bantet" atau pendek. Terlebih bagi orang-orang yang memiliki kaki yang pendek, pilihlah sepatu yang sesuai dengan bentuk kaki, jangan memilih sepatu yang berdasarkan trend yang sedang beredar saja.
  • Cobalah sepatu untuk berjalan, untuk memastikan kenyamanan sepatu yang kita pakai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar